BAGAIMANA BISNIS DIMULAI?

Makalah Mustaqim  - Memulai usaha bagi sebagian orang menjadi tantangan yang besar. Hal ini disebabkan karena banyaknya pikiran yang menghantui dalam memulainya, seperti takut gagal, takut tidak diterima masyarakat, dan sebagainya.

Padahal, bagaimana usaha tersebut akan berkembang jika tidak memulainya.  Mari kita mulai...


👉 Temukan Ide 👈

Saat ingin memulai usaha atau bisnis, ide-ide usaha harus sudah dipikirkan dengan baik. Jadi, ide biasanya terbentuk karena sesuatu hal yang dilihat, didengar, dan dirasakan.

Akan lebih baik jika ide usaha yang dibuat adalah sesuatu hal yang Anda sukai.

👉 Cari Partner 👈

Karena memulai usaha merupakan bidang yang cukup berisiko, sebaiknya Anda mencari partner untuk menjalankan bisnis.

Cobalah cari partner yang memahami bisnis dan paham dengan risiko-risiko apa saja yang bisa diterima.

👉 Rekrut Karyawan 👈

Lakukan proses rekrutmen dengan hati-hati, tanpa tergesa-gesa, dan perlakukan hal tersebut sepenting saat Anda memulai usaha.

👉 Jual Kualitas 👈

Meski Anda hanya membuka usaha kecil, Anda tetap harus memiliki satu ciri khas dari produk Anda untuk bersaing di pasaran. Memang masyarakat ingin mencari barang dengan harga murah, tapi tidak jarang juga yang mencari produk karena kelebihan yang dimiliki. Harga terkadang menjadi prioritas kedua bagi konsumen, asalkan produk yang didapat sesuai harapan.

👉 Gunakan Teknologi 👈

Dizaman sekarang ini, semua usaha sudah hampir berdasar data dan fakta tidak hanya berdasar kira2 dan feeling semata.

Cobalah untuk menggunakan teknologi, baik itu dalam transaksi penjualann, pengelolaan data pembelian, inventory barang serta laporan keuangan lainnya. Hal ini akan memudahkan kita untuk melakukan analisa dan evaluasi.

Sekian sharenya, bila ada request yg ingin dibahas tentang finansial, kritik or saran bisa disampaikan ya...

Terima kasih,
Wassalam...

Penulis : Muhammad Akbar Rabbani 

0 Response to "BAGAIMANA BISNIS DIMULAI?"

Post a Comment

Please give comment. Thanks