Hal : Gugatan Harta Bersama
Sumenep, 10 Juli 2006
Kepada :
Yth. Ketua Pengadilan Agama Sumenep
di-
S U M E N E P
Assalamu'alaikum wr. wb.
Kami yang bertanda tangan di bawah ini :
Nama | : | Ardini binti Zaini |
Umur | : | 38 tahun, agama Islam |
Pekerjaan | : | PNS |
Pendidikan | : | S1 |
Tempat kediaman di | : | Dusun Rombu, RT : 01, RW : 03, Desa Gapura Barat, Kecamatan Gapura, Kabupaten Sumenep, sebagai Penggugat ; |
Dengan hormat, Penggugat mengajukan gugatan harta bersama berlawanan dengan :
Nama | : | Verry Santoso Bin Zainuddin |
Umur | : | 40 tahun, agama Islam |
Pekerjaan | : | PNS |
Pendidikan | : | S1 |
Tempat kediaman di | : | Dusun Polalang, RT : 01, RW : 01, Desa Gapura Barat,Kecamatan Gapura, Kabupaten Sumenep, sebagai Tergugat ; |
Adapun alasan / dalil - dalil gugatan Penggugat sebagai berikut :
1. Bahwa Penggugat dengan Tergugat adalah suami isteri sah yang telah menikah di hadapan Pegawai Pencatat Nikah Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Gapura, Kabupaten Sumenep, pada tanggal 17 Agustus 1988, sebagaimana Kutipan Akta Nikah Nomor : 43/07/III/1988 tanggal 17 Agustus 1988, yang dikeluarkan oleh Kantor Urusan Agama Kecamatan Gapura, Kabupaten Sumenep, dan telah bercerai pada tahun 2005, sesuai dengan penetapan Pengadilan Agama Sumenep Nomor : 0475/Pdt.G/2005/PA.Smp.
2. Bahwa selama menikah Penggugat dengan Tergugat telah mendapatkan harta bersama yang terdiri dari :
a. Tanah 2 ha (dua hektar),atas nama Verry Santoso, dengan nomor sertifikat 123, yang terletak di dusun Polalang, Desa Gapura Barat, Kecamatan Gapura, Kabupaten Sumenep, Provinsi Jawa Timur yang berbatasan sebelah utara dengan tanah bapak Suminto, sebelah selatan dengan tanah Joko, sebelah barat dengan tanah Bapak Zaki, sebelah timur dengan tanah Bapak Muslimin.
b. Tanah pekarangan ½ ha (setengah hektar, atas nama Ardini, dengan nomor sertifikat 234, yang terletak di Dusun Polalang, Desa Gapura Barat,Kecamatan Gapura, Kabupaten Sumenep, sebagai Tergugat, yang berbatasan sebelah utara dengan tanah bapak Hari, sebelah selatan dengan tanah Bapak Khoiri, sebelah barat dengan tanah Bapak Uddin, sebelah timur dengan tanah Bapak Zuhairi.
c. Tanah dengan ukuran 6x10 Meter, dengan bangunan permanen yang berdiri di atasnya dengan ukuran 4x7 Meter, yang terletak di dusun Polalang, RT : 01, RW : 01, Desa Gapura Barat, Kecamatan Gapura, Kabupaten Sumenep, Provinsi Jawa Timur.
d. Satu mobil toyota Kijang,tahun 2002, dengan nomor Polisi M 369 VX, atas nama
3. Bahwa harta yang tersebut di atas telah dikuasai tergugat dan penggugat tidak mendapatkan sama sekali harta tersebut.
Berdasarkan alasan / dalil-dalil diatas, Penggugat mohon agar Ketua Pengadilan Agama Sumenep segera memeriksa dan mengadili perkara ini, selanjutnya menjatuhkan putusan yang amarnya berbunyi :
a. Mengabulkan gugatan harta bersama Penggugat;
b. Melakukan sita jaminan ( conservatoir beslag ) atas semua harta bersama tersebut;
c. Menetapkan bagian harta bersama tersebut dengan presentase 50:50 ;
d. Menyatakan harta kekayaan yang diperoleh selama perkawinan antara PENGGUGAT dan TERGUGAT sebagai harta bersama;
e. Membebankan biaya perkara kepada Penggugat;
f. Atau menjatuhkan putusan lain yang seadil-adilnya;
Demikian atas terkabulnya gugatan ini, Penggugat menyampaikan terima kasih.
Hormat Penggugat,
Ardini Binti Zaini.
0 Response to "Gugatan Harta Bersama - Makalah Mustaqim"
Post a Comment
Please give comment. Thanks